Bekasi Pebayuran- Sebagai bagian dari upaya mendukung evaluasi kerja pemerintahan desa, Babinsa Serma Martias hadir dalam Rapat Minggon bersama aparatur Desa Sumbersari yang berlangsung di Aula Desa Sumbersari, Kampung Bojong Jaya RT 01/03, Kecamatan Pebayuran, pada Kamis (5/9/2024).
Rapat tersebut dipimpin oleh Kepala Desa Sumbersari, Enur Padiilah, SH, yang dalam sambutannya menekankan pentingnya peningkatan pelayanan kepada masyarakat. “Pelayanan kepada masyarakat harus maksimal dan terus ditingkatkan. Ini adalah tanggung jawab kita sebagai aparatur pemerintahan desa untuk memastikan bahwa masyarakat mendapatkan pelayanan yang terbaik,” ujar Enur.
Babinsa Serma Martias turut memberikan pandangannya dalam rapat tersebut. Ia menegaskan bahwa kehadirannya adalah bentuk dukungan dari pihak TNI dalam membantu menjaga kestabilan dan kemajuan di wilayah desa. “Kami hadir untuk mendukung setiap kegiatan pemerintahan desa, termasuk dalam evaluasi kerja seperti ini. Tujuannya agar pelayanan kepada masyarakat bisa semakin baik dan kebutuhan mereka dapat terpenuhi secara efektif,” tuturnya.
Sementara itu, Danramil 11 Pebayuran Kapten CKE Ibrahim memberikan penjelasan terkait peran TNI dalam mendukung program-program desa. Menurutnya, evaluasi kerja pemerintahan desa merupakan bagian penting dari menjaga kestabilan wilayah. “Kami terus memantau perkembangan di setiap desa melalui Babinsa, dengan harapan pemerintahan desa mampu memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat,” ujarnya.
Danramil juga menambahkan bahwa kemanunggalan TNI dengan rakyat merupakan kunci utama dalam menjaga persatuan dan keamanan. “Kemanunggalan TNI dengan rakyat adalah pondasi penting dalam menjaga wilayah tetap kondusif. Kami akan selalu berada di tengah masyarakat untuk memberikan dukungan dan solusi,” tutupnya.
Rapat Minggon ini dihadiri oleh berbagai elemen pemerintahan desa dan berlangsung dengan lancar, Evaluasi kerja yang dilakukan diharapkan mampu meningkatkan kinerja aparatur desa dalam memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat Sumbersari.