DPW PRIMA Riau Mengadakan Syukuran Kemenangan Prabowo-Gibran

Syukuran kemenangan Prabowo-Gibran di Posko DPW PRIMA Riau
Syukuran kemenangan Prabowo-Gibran di Posko DPW PRIMA Riau, Rabu (21/03)

Pekanbaru – Pasca ditetapkan pasangan Capres-Cawapres Prabowo-Gibran sebagai pemenang Pilpres 2024 oleh KPU RI yang tertuang dalam Keputusan KPU Nomor 360 Tahun 2024 tentang Penetapan hasil Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota Secara Nasional dalam Pemilihan Umum Tahun 2024, Rabu (20/03) di Jakarta, DPW Partai Rakyat Adil Makmur (PRIMA) provinsi Riau, Kamis (21/03) melakukan Buka Puasa Bersama sekaligus syukuran atas penetapan tersebut.

Syukuran kemenangan Prabowo-Gibran di Posko DPW PRIMA Riau, Rabu (21/03)
Syukuran kemenangan Prabowo-Gibran di Posko DPW PRIMA Riau, Rabu (21/03)

Dalam acara yang diadakan di Posko Pemenangan Prabowo-Gibran DPW PRIMA Riau tersebut, M. Riduan selaku Wakil Ketua DPW PRIMA Riau menyampaikan bahwa syukuran ini menandakan tugas pemenangan pasangan nomor urut 02 pada Pilpres 2024 telah usai. “Sekarang tinggal mengawal program hilirisasi dan industrialisasi nasional berjalan sebagaimana telah dicita-citakan bersama,” ujarnya.

Menurut lelaki yang juga menjabat selaku Ketua Umum Gerakan Rakyat Lawan Mafia Tanah (GERLAMATA) ini, menyambut kemenangan sebuah kontestasi pemilu tidak perlu berlebihan. Karena baginya tugas-tugas pengawalan program yang sudah disepakati bersama justeru lebih berat dan membutuhkan energi yang luar biasa besar. “GERLAMATA sendiri kami tetap berjuang melawan mafia-mafia tanah yang berkolaborasi dengan oknum-oknum pemerintahan. Perlawanan terhadap penyelewengan aturan perundang-undangan ini terus kami kobarkan hingga mendapatkan kemenangan. Saat ini, kami masih terus berjuang di Kampar, Pekanbaru, Pelalawan, Siak, Meranti dan kabupaten kota yang rakyatnya ditindas oleh permainan kebijakan pertanahan dan kehutanan,” terangnya lagi.

Selain itu, Riduan menjelaskan, guna memenangkan perjuangan melawan mafia tanah dimaksud, dirinya beserta anggota lainnya melanjutkan ke pertarungan politik lokal, yaitu Pilkada kabupaten/kota. “Insyaallah kita dalam waktu dekat akan melaksanakan deklarasi dukungan terhadap bakal calon walikota dan bupati di Riau,” lanjutnya.

Di sisi lain, Rinaldi selaku Ketua DPW PRIMA Riau tidak menyampaikan banyak hal. Menurutnya, perjuangan pengawalan realisasi program lebih sulit daripada hanya sekedar memenangkan paslon. “Realisasi program perjuangan akan lebih sulit pasca berlangsungnya politik elektoral.  PRIMA sadar, dengan segala keterbatasannya saat ini. Tapi, insyaallah dapat kita laksanakan dengan sungguh-sungguh,” tandasnya.

Sekedar informasi, pasangan Prabowo-Gibran meraih 96.214.691 suara. Sementara itu, lanjut dia, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 40.971.906 suara, sedangkan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md 27.040.878 mendapatkan suara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *